LOVINA

Pantai Lovina terletak sekitar 9 km sebelah barat kota Singaraja, daerah ini merupakan salah satu objek wisata yang ada di Bali Utara. Wisatawan baik asing maupun lokal banyak yang berkunjung ke sini, selain untuk melihat pantainya yang masih alami, juga untuk melihat ikan lumba – lumba yang banyak terdapat di pantai ini. Dengan menyewa perahu nelayan setempat, kita dapat mendekati lumba-lumba. Perjalanan yang dimulai sangat pagi ini akan terbayarkan dengan tarian lumba – lumba yang sangat menakjubkan di Pantai Lovina.
 

PROGRAM ACARA

Melihat Atraksi Lumba Lumba

Setiba di laut lepas, keseruan “berburu” lumba-lumba pun dimulai, jukung yang kita tumpangi akan memacu kecepatannya mendekati lokasi mamalia cerdas yang sedang menunjukkan pesonananya.
 

Makan Pagi di Aditya Hotel

Indonesian Breakfast Set Menu 
Nasi / Mie Goreng, Telur, Ayam & Buah Minum Jus, Kopi dan Teh
 

Air Terjun Sambangan

Terdapat tujuh air terjun yang menawan disini. Kamu akan berjalan kaki kira-kira 10 menitan dari tempat parkir. Jangan khawatir, kamu akan lupa dengan lelah yang menyerang badan karena di pepohonan yang hijau dan asri akan menyejukkan. Tak hanya bisa menikmati pemandangan, disediakan juga tantangan seru. Salah satunya adalah sliding atau meluncur di Air Terjun Kroya.

Pura Ulun Danu Bratan, Bedugul

Pura Ulun Danu Bratan merupakan tempat menyembah Dewi Danu sang penguasa Danau dan juga Dewi Sri yaitu Dewi Padi. Pura ini berada di tengah Danau Beratan, Bedugul, dan merupakan keindahan panorama tak terucapkan, yang berada pada ketinggian 850 M di atas permukaan laut.

Makan Siang di Nasi Tempong Indra

Sego Tempong Khas Banyuwangi
Nasi Putih, Ayam Goreng / Bakar, Lalapan (Bayam, Terong, Labu, Timun), Ikan Asin, Tahu, Tempe, Teh / Air Mineral
 

Pura Tanah Lot

Pura Tanah Lot merupakan pura laut tempat pemujaan dewa-dewa penjaga laut. Tanah Lot yang artinya batukarang yang berada di tengah lautan. Tanah Lot terkenal sebagai tempat yang indah untuk melihat matahari terbenam.

TIME TABLE

Waktu

Aktivitas

03.30

Penjemputan di Hotel jam 03.30 pagi

03.30-06.30

Perjalanan ke Pantai Lovina

06.30-06.45

Perjalanan Menggunakan Jukung

06.45-08.00

Melihat Atraksi Lumba Lumba

08.00-08.10

Perjalanan ke Aditya Hotel

08.10-09.00

Makan Pagi di Aditya Hotel

09.00-09.30

Perjalanan ke Sambangan

09.30-10.30

Air Terjun Sambangan

10.30-11.30

Perjalanan ke Pura Ulun Danu

11.30-12.30

Pura Ulun Danu Beratan

12.30-12.45

Perjalanan ke Tempong Indra

12.45-13.30

Makan Siang di Tempong Indra

13.30-14.45

Perjalanan ke Pura Tanah Lot

14.45-16.00

Pura Tanah Lot

16.00-17.00

Perjalanan ke Hotel

17.00

Kembali ke Hotel

PROGRAM ACARA
 
Hari 1 :
  • Penjemputan di Hotel jam 03.30 pagi
  • Melihat Atraksi Lumba Lumba
  • Makan Pagi di Aditya Hotel
  • Air Terjun Sambangan
  • Pura Ulun Danu Beratan
  • Makan Siang di Tempong Indra
  • Pura Tanah Lot
  • Kembali ke Hotel
 
PAKET SUDAH TERMASUK :
  • Transport + Supir & BBM
  • Supir Merangkap Guide (Avanza, Innova, Elf & Hiace)
  • Profesional Tour Guide (Bus)
  • Air Mineral
  • Tiket Masuk Obyek Wisata
  • Parkir, Tol & Retribusi Wisata
  • Perahu Tradisional di Lovina
  • Rompi Pelampung
  • 1x Makan Siang di Aditya Resto
  • 1x Makan Siang di Mentari Restaurant
 
PAKET TIDAK TERMASUK :
  • Tiket Pesawat
  • Hotel
  • Pengeluaran Pribadi
  • Tip Tour Guide
  • Tip Supir
  • Tip Kenek
 
NB :
  • Semua restoran yang dipilih menyajikan menu makanan Halal
  • Private Tour, tidak digabung dengan peserta lain
  • Program acara tidak mengikat dapat disesuaikan dengan keinginan Anda
  • Harga berlaku hanya untuk Warga Negara Indonesia
  • Warga Negara Asing dikenakan biaya tambahan Rp 85,000 per orang
  • Anak dibawah 3 thn tidak dikenakan biaya
 
ASURANSI :
  • Seluruh penumpang, Kru, & Armada mendapatkan perlindungan asuransi kecelakaan tambahan
  • Asuransi penumpang & Kru dari pemerintah (Jasa Raharja) :
a. Meninggal dunia : Rp 50,000,000,- (Lima Puluh Juta Rupiah/Penumpang)
b. Cacat Tetap : Rp 50,000,000,- (Lima Puluh Juta Rupiah/Penumpang)
c. Pengobatan : Rp 20,000,000,- (Dua Puluh Juta Rupiah/Penumpang)